Penulisan Tanggal Bahasa Inggris & Format (American/British)

  •   Sep 2024  •   6 min read  •   Comment

Cara penulisan tanggal dalam bahasa Indonesia umumnya menggunakan format tanggal-bulan-tahun.

Namun hal ini tentu berbeda, jika cara menulisnya dan mengucapkan tanggal berbeda menggunakan bahasa Inggris.

Paling tidak ada 2 cara penulisan tanggal dalam bahasa Inggris, yang pertama yaitu menuliskan hari dulu sebelum bulan (British) atau menuliskan bulan dulu sebelum hari (American).

Selain itu, kamu juga bisa menuliskan angka dalam bentuk bilangan bertingkat yaitu st, nd, rd, atau th dalam menulis tanggal menggunakan bahasa Inggris.

Lebih jelasnya simak penjelasan Penulisan Tanggal Bahasa Inggris & Format (American/British) berikut.

Penulisan Tanggal Bahasa Inggris

Cara penulisan tanggal bahasa inggris berdasarkan formalitas atau sesuai dengan pilihan pribadi masing-masing.

Berikut adalah tabel format penulisan tanggal dalam bahasa Inggris, baik British maupun American.

FormatBritish: Hari-Bulan-TahunAmerican: Bulan-Hari-Tahun
Athe Fourteenth of March, 2020March the Fourteenth, 2020
B14th March 2020March 14th, 2020
C14 March 2020March 14, 2020
D14/3/20203/14/2020
E14/3/163/14/19
F14/03/2003/14/20


Catatan: Format A yaitu format yang sangat formal, B-C format yang lebih sopan, D-E dalam situasi kurang formal dan F yaitu format yang semi resmi seperti untuk faktur atau dokumen resmi. Lebih jelasnya akan dijelaskan dalam poin-poin dibawah ini.

1. Format Formal (A)

Format formal digunakan dalam penulisan penulisan dalam surat resmi, surat kedinasan, undangan acara pernikahan ataupun surat lainnya.

  • American (Bulan-Hari-Tahun)
  • September the Thirteen, 2017
  • British (Hari-Bulan-Tahun)
  • the Thirteen of September, 2017

2. Format Penulisan Umum (B-C)

Format penulisan ini yaitu penulisan yang umum digunakan dalam situasi tidak terlalu formal tapi tetap memperlihatkan rasa hormat dan sopan.

  • American : Bulan-Hari-Tahun
  • September 13th, 2017 / September 13, 2017
  • British : Hari-Bulan-Tahun
  • 13th September 2017 / 13 September 2017

3. Format Non-formal (D-E)

Format ini digunakan misalnya menulis surat untuk teman atau sahabat, surat-surat pribadi dan sebagainya.

  • American : Bulan-Hari-Tahun
  • 5/12/2017 / 7/12/2017
  • British : Hari-Bulan-Tahun
  • 3/3/2014 / 13/2/17

Baca Juga: 700+ Kata Benda Dalam Bahasa Inggris dan Artinya (A Sampai Z)

4. Format Agak Resmi (F)

Format ini digunakan pada halaman yang resmi atau tidak resmi, contohnya untuk dokumen resmi atau teknis seperti faktur atau invoice.

  • American: Bulan-Hari-Tahun
  • 05/13/17
  • British : Hari-Bulan-Tahun
  • 13/05/14

Penulisan Hari dan Bulan Dalam Bahasa Inggris

Penulisan hari dalam bahasa Inggris juga menggunakan bilangan bertingkat, penulisan tanggal 1 tidak bisa menggunakan kata “one” tetapi menggunakan kata “first”.

Penggunaan bilangan bertingkat diakhiri dengan kata seperti st, nd, rd, atau th di ujung bilangan.

Berikut ini merupakan tabel bilangan hari dalam 1 bulan.

Days of the Month
1stFirst
2ndSecond
3rdThird
4thFourth
5thFifth
6thSixth
7thSeventh
8thEighth
9thNinth
10thTenth
11thEleventh
12thTwelfth
13thThirteenth
14thFourteenth
15thFifteenth
16thSixteenth
17thSeventeenth
18thEighteenth
19thNineteenth
20thTwentieth
21stTwenty-first
22ndTwenty-second
23rdTwenty-third
24thTwenty-fourth
25thTwenty-fifth
26thTwenty-sixth
27thTwenty-seventh
28thTwenty-eighth
29thTwenty-ninth
30thThirtieth
31stThirty-first

Daftar Nama- Nama bulan dalam Bahasa Inggris dan Singkatannya

Berikut beberapa nama bulan dalam bahasa Inggris dan singkatannya:

NoNamaSingkatan
1JanuaryJan
2FebruaryFeb
3MarchMar
4AprilApr
5MayMay
6JuneJun
7JulyJul
8AugustAug
9SeptemberSep
10OctoberOct
11NovemberNov
12DecemberDec

Baca Juga: 100+ NAMA NAMA WARNA Dalam Bahasa Inggris dan Indonesia, Lengkap!

Cara Penulisan Tahun

Format yang digunakan dalam menulis tahun yaitu dengan menggunakan angka atau numeral kecuali untuk di awal kalimat.

Dimana seringkali kamu lihat seperti angka petunujuk tahun yang ditulis di awal kalimat, padahal contoh tersebut salah, untuk penulisan tahun di awal kalimat harus ditulis jelas dan lengkap dengan kata.

Ada perbedaan antara penulisan gaya Inggris dan Amerika, untuk penulisan Amerika tidak menggunakan kata penghubung “and” untuk menyebut tahun setelah 2000, contohnya 2005 dibaca seperti “two thousand five.”

Sedangkan gaya penulisan Bahasa Inggris, menggunakan “and” untuk menyebut tahun dan menjadi hal yang biasa, seperti “two thousand and five.”

Tapi, kedua gaya penulisan tersebut tidak akan mempengaruhi tulisan dan bisa digunakan keduanya karena benar.

Contoh:

Much happened in the political arena in 2016.

Two thousand and sixteen was an eventful year in politics atau two thousand sixteen was an eventful year in politics.

Cara Penulisan Bulan dan Hari

Jika format Indonesia kamu menulis dengan format hari-bulan, di dalam penulisan Bahasa Inggris tidak bisa seperti itu.

Dimana dalam format Bahasa Inggris bisa dikatakan memiliki format yang terbalik, yaitu bulan-hari.

Dalam penulisan hari menggunakan cardinal numbers (1,2,3) bukan ordinal number (first, second, third), meski dalam pengucapannya menggunakan ordinal number.

Hal ini bisa dibuktikan dari pengucapan “January first two thousand seventeen” yang jika ditulis berubah menjadi January 1, 2017.

Jika kamu masih bingung bagaimana penempatan koma dalam penulisan tanggal.

Jika dalam format Amerika Serikat, format yang digunakan yaitu bulan-hari-tahun dan penempatan koma ada di sebelum tahun dan sesudah hari.

Namun, jika menulis dengan format UK  yang berbentuk hari-tanggal-bulan seperti penulisan dalam bahasan Indonesia, tidak menggunakan koma.

Contoh:

On May 13, 2007, Daniel was born.

On 13th of May, 2007, Daniel was born.

Kedua penulisan bulan dan hari bisa dikatakan pas jika kamu menggunakan tanda koma yang tepat.

Kamu cukup memilih format mana yang ingin di gunakan.

Tanggal dengan Menyebutkan Nama Hari

Dalam format Indonesia yang digunakan, biasanya akan menyebutkan nama hari sebelum menuliskan tanggal spesifik.

Dalam penulisan format Bahasa Inggris, bentuk ini tetap bisa berlaku selama penggunaan koma yang tepat. Contohnya:

  • How fortunate that the world did not end on Friday, December 23, 2021
  • Monday, May 9, is my last day of work.

Jika dilihat contoh di atas ada penempatan koma wajib setelah hari.

Hal ini berfungsi untuk memisahkan hari dengan tahun juga bisa digunakan untuk pemisah sebelum melanjutkan ke kalimatnya.

Baca Juga: AM dan PM: Pengertian, Perbedaan Waktu Siang atau Malam

Penulisan Abad

Cara Penulisan “1800s” dalam Bahasa Inggris memiliki arti menunjuk tahun antara 1800-1899.

Karena itu ditambahkan -s karena tahun banyak tahun yang dilewatkan.

Jika kamu ingin menuliskannya dengan huruf, maka bisa menuliskannya dengan “nineteenth century” dengan huruf kecil.

Jangan menggunakan apostrophe sebelum -s, karena ini adalah kesalahan umum yang sering terjadi.

Perlu diingat jika abad merupakan bentuk jamak bukan bentuk kepemilikan.

Contoh:

  • Women often wore bonnets in the 1800s.
  • Women often wore bonnets in the eighteen hundreds.
  • Women often wore bonnets in the nineteenth century.

Cara Penulisan Dekade

Penulisan dekade dalam Bahasa Inggris harus menggunakan apostrophe sebelum huruf s.

Jangan tertukar dengan penulisan abad di atas, karena penulisan dekade ini biasanya memiliki format 2 digit angka + ‘s seperti: 80’s, 90’s, 40’s, dan sebagainya.

Dimana bentuk penulisan ini adalah penyingkatan dari bentuk panjang tahun empat digit agar lebih mudah dilapalkan.

Penulisan bentuk juga digunakan dalam menyebutkan tahun yang tidak diketahui secara spesifik.

Contoh:

  • In the 80’s, I had a haircut like the lead singer of A Flock of Seagulls.
  • In the eighties, I had a haircut like the lead singer of A Flock of Seagulls.

Cara Penulisan Secara Standar Internasional

Berdasarkan banyaknya cara penulisan tanggal yang berbeda-beda di setiap negara, maka ISO 8601 dibuat sebagai standar penulisan tanggal dalam Bahasa Inggris yang bisa diterima di seluruh dunia.

Dengan menggunakan format yaitu YYYY-MM-DD, contoh penulisan tanggalnya adalah 2024-06-20.

Baca Juga: 196 Daftar Kode Telepon Negara Internasional, LENGKAP!!

Kesimpulan

Penulisan tanggal dalam bahasa Indonesia dan bahasa Inggris memang berbeda dan tidak umum menggunakan format yang berbeda pula.

Karena itulah meski berbeda dalam penulisan namun masih memiliki arti yang sama jika disebut dan tujuannya.

Kamu bisa paham cara dan contoh Penulisan Tanggal Bahasa Inggris & Format (American/British) seperti yang sudah dijelaskan di atas tadi.

Orang juga bertanya

English private teacher, seo writter, english translator, and content writer.

Tinggalkan komentar