6 Ampuh Trik Skill Menendang PES Mobile

  •   Okt 2023  •   13 min read  •   Comment

Dengan adanya berbagai trik menarik di PES Mobile tentu saja menjadikan banyak pengguna game Android ingin mencoba memainkannya.

Salah satu trik yang bisa kamu ketahui seperti Fake Shot atau tendangan palsu. Untuk para pemain PES Mobile tentu bisa melakukan trik tersebut dengan mudah.

Tentu saja bermain PES Mobile akan sangat menyenangkan, apalagi jika kamu bisa menguasai banyak trik dan skill seperti kemampuan menendang dalam meningkatkan kesempatan untuk menang.

Hanya saja untuk mengetahui cara yang tepat saat menendang, kamu bisa ketahui dari bahasan Trik Skill Menendang PES Mobile berikut.

Trik Skill Menendang PES Mobile: Knuckle Shot

Trik Skill Menendang PES Mobile

Trik skill menendang Knuckle Shot dalam PES Mobile yaitu sebuah tendangan yang sangat keras sehingga susah untuk di tepis kiper jika untuk di tangkap kiper.

Dengan menggunakan tendangan ini bisa memperbesar kesempatan untuk mencetak gol karena tendangan yang cepat juga kuat.

  1. Cara melakukan tembakan ini, pertama kali kamu harus memastikan pemain yang digunakan memiliki tipe Tendangan Knuckle.
    • Cara cek : Formasi > Klik gambar pemain > Perincian Pemain > Geser slide ke 4
    • Pemain dengan Tendangan Knuckle :
      • C. Ronaldo
      • D. Beckham
    • Pemain tanpa Tendangan Knuckle :
      • L. Messi
      • Neymar Jr
  2. Dan arahkan analog ke posisi yang jauh dari kiper. Contohnya kiper di kanan gawang, maka arahkan analog ke kiri gawang atau juga bisa juga ke sudut gawang.
  3. Lalu tekan tombol Lari 1 kali lalu tekan tombol Tembak.

Baca juga: Formasi PES 2024 Inter Milan Terbaik PS3, PS4, PC

Trik Skill Menendang PES Mobile: Plessing Shot

Trik Skill Menendang PES Mobile

Trik skill menendang Plessing atau disebut dengan tendangan pisang saat digunakan dalam PES Mobile memiliki persentase di block kiper yang sangat minim karena arah tembakan yang berbentuk melengkung.

Untuk melakukan tendangan ini tentu kamu harus mencari celah dan menunggu momen.

Momen yang seperti ini, kamu bisa melakukan serangan dari kiri ke kanan, maka analog akan di arahkan ke bawah, berlaku juga kebalikannya.

Setelah analog di arahkan ke bawah lalu kamu tekan tombol tembak sambil geser tombol tembak ini ke arah bawah (mau arah serang dari mana saja tetap geser ke bawah).

Lalu kamu gunakan pemain dengan tipe Long Rang, Drive Skill, dan 90+ Curl Ability.

Trik Skill Menendang PES Mobile: Fake Shot

Trik Skill Menendang PES Mobile

Trik skill menendang palsu atau Fake Shot atau bahasa mudahnya yaitu dengan membatalkan tendangan menjadi teknik mengecoh lawan saat dalam sebuah pertandingan PES Mobile.

Sehingga pemain kamu yang seakan-akan akan menendang ke arah A namun ternyata tidak bisa melakukannya dan menendang ke arah lain.

Baca juga: Formasi PES 2024 Atletico Madrid Terbaik

Cara Melakukan Fake Shot di PES Mobile

Fake Shot atau tendangan palsu saat bermain game eFootball PES Mobile menjadi salah satu trik shot paling disuka.

Fake Shot bisa sangat efektif untuk membuat pemain lawan tertipu dan membuka jalan pemain untuk melakukan menyerang.

Berikut kami berikan tata cara melakukan tendangan palsu di PES Mobile yaitu:

  1. Arahkan tombol analog lurus ke area pertahanan lawan.
  2. Ketika sudah dekat dengan kotak penalty atau berhadapan dengan pemain lawan tap Tembak 2x secara cepat.
  3. Arahkan analog ke arah bawah atau atas secara cepat juga.
  4. Setelah itu pemain kamu akan melakukan Fake Shot pada pemain lawan.
  5. Jika trik ini berhasil maka pemain kamu bisa kembali berlari untuk melakukan tembakan ke arah gawang lawan.

Perlu kamu ketahui jika trik di atas lebih baik dipakai ketika memasuki area pertahanan lawan ( kotak penalty ).

Manfaat Fake Shot di PES Mobile

Sampai sini mungkin kamu bertanya tentang apa saja manfaat Fake Shot di PES Mobile.

Dan, ini ada beberapa manfaat melakukan tendangan palsu di game eFootball PES Moile yaitu:

  • Mengelabui pemain lawan.
  • Membuka ruang untuk melakukan tembakan.
  • Menunjukkan skill saat main Online dengan pengguna lain.
  • Mendominasi permainan.

Apakah Semua Pemain Bisa Melakukan Fake Shot?

Berdasarkan dari ketentuan KONAMI, untuk melakukan tendangan palsu tentu tidak memerlukan skill khusus.

Hal ini berbeda untuk trik Knuckle Shot dimana pemain tersebut wajib memiliki skill bernama Tembakan Knuckle.

Walau demikian, dalam melakukan trik ini kamu perlu memiliki rasa yang tepat dalam menekan tombol control.

Dan, untuk lebih jelasnya langsung saja simak langkah-langkah melakukan trik Fake Shot di PES Mobile berikut ini :

Cara Melakukan Fake Shot Diam di Tempat

Selain trik Fake Shot sambil berlari kamu juga bisa menipu lawan dengan trik tendangan palsu diam di tempat.

Cara ini tidak hanya berlaku untuk pemain penyerang, dan untuk pemain bertahan atau kiper sekalipun.

Untuk lebih jelasnya, silakan simak cara melakukan Fake Shot diam di tempat berikut ini :

  1. Hentikan pemain kamu yang sedang membawa bola.
  2. Tunggu sampai pemain lawan melakukan pressing.
  3. Setelah itu tekan tombol Tembak dan Analog secara bersamaan.

Cara Melakukan Fake Shot Sambil Berlari

Teknik satu ini digunakan untuk mengubah haluan dalam menggiring bola sehingga nanti kamu bisa melewati musuh dan mendapatkan ruang kosong saat melakukan tendangan yang sebenarnya.

Skill ini hampir sama seperti yang pertama hanya saja yang membedakan saat kamu memulainya yaitu dengan menggiring bola terlebih dahulu setelah itu lakukan tendangan dan langsung geser analog ke arah yang kamu inginkan dengan bebas mau ke arah mana.

Baca juga: Formasi Terbaik PES Mobile 2024 Auto Menang

Trik Skill Menendang PES Mobile: Dipping Shot

Trik Skill Menendang PES Mobile

Untuk melakukan trik skill menendang PES Mobile yang dinamakan Dipping Shot atau tembakan menukik maka kamu perlu memastikan jika pemain yang kamu gunakan memiliki skill tembakan menukik.

  1. Cara melakukannya: Formasi > Klik gambar pemain > Perincian Pemain > Geser slide ke 4
    • Dipping Shot v1 (Tembakan ini membuat bola melayang lebih tinggi jika dibanding Dipping Shot v2)
  2. Dan pastikan dribble bola atau menggiring bola dengan kondisi normal atau tidak menekan tombol lari.
  3. Kemudian giring dengan analog saja. Tekan tombol Tembak dan putar analog ke setengah lingkaran ke kiri atas.
  4. Selanjutnya tarik ke bawah sedikit saja (Tembak dan putar analog lakukan bersamaan).
    • Dripping Shot v2 (Tembakan satu ini bola melayang lebih rendah dari Dipping Shot 1)
  5. Lakukan sama persis seperti Dripping Shot v1, hanya  bedanya putar analog ke setengah lingkaran ke kiri bawah.
  6. Kemudian tarik ke bawah sedikit (Tembak dan putar analog lakukan bersamaan).

Trik Skill Menendang PES Mobile: Rising Shot

Trik Skill Menendang PES Mobile

Trik skill menendang PES Mobile ini tidak bisa dilakukan dengan melakukan dribble normal, namun harus menggunakan burst dribbling sebelum menendang bola.

Cara melakukannya adalah seperti berikut ini :

  1. Dribble bola dengan analog.
  2. Duble tap tombol tembak di bagian kanan dengan power 60%-90%.
  3. Sebelum itu pastikan pemain memiliki skill Rising Shot.

Trik Skill Menendang PES Mobile: Chip Shot

Trik Skill Menendang PES Mobile

Dan kamu bisa gunakan semua jenis pemain untuk melakukan trik skill menendang ini.

Untuk area kotak penalti yaitu area terbaik untuk melakukan tendangan ini.

Gunakan dribble jenis apa saja tapi disarankan dengan dribble normal saja.

Double Tap tombol tembak. Di tap ke dua ganti dengan geser ke kiri lalu ke kanan.

  • Tap pertama : Tap biasa.
  • Tap ke dua : geser kiri-kanan.

Baca juga: Tutorial Setting + Main PES 2024 Mobile Menggunakan Stik Terbaru

Tips dan Trik PES yang Wajib Untuk Di Kuasai

Di bawah ini adalah beberapa tips dan trik yang bisa kamu lakukan:

1. Teknik Menggiring Bola atau Dribbling

Trik yang wajib kamu ketahui yaitu Teknik Menggiring Bola/Dribbling. Untuk menggiring bola maka perlu mengetahui cara yang tepat dan juga akurat.

Karena dengan menggiring bola ke depan secara sukses menjadi sebuah awal dari terciptanya sebuah peluang.

Ada baiknya, sering-seringlah berlatih di mode training untuk menguasai pergerakan pemain secara akurat, selain itu ada banyak trik bagi yang ingin mengecoh lawan.

Dengan hal tersebut, tentu hal ini akan berpengaruh pada seberapa mahir kamu bisa membaca situasi di lini pertahanan musuh.

Berikut ini adalah beberapa trik dan tips mekanisme tombol untuk melakukan dribble:

  • Rainbow Flick, saat sedang berlari, tekan R3 (analog kanan) sebanyak 2 kali.
  • Cross-over Turn, sebelum melakukan skill ini pemain harus memiliki skill Cross-over Turn. Karena tidak semua pemain bisa, maka cukup gerakan analog kanan dan kiri saat menggiring bola.
  • Backhell Feint, tahan L2, putar ¼ lingkaran analog kanan dari kiri ke atas serta analog kiri dari arah kiri ke bawah.
  • Ball Roll 1, tekan dan tahan L2, dan arahkan analog ke bagian kanan ke bawah.
  • Ball Roll 2, tekan dan tahan L2, dan arahkan analog kanan ke bawah lalu atas.
  • Bergkamp Flick, pada saat bola datang tahan R3, dan arahkan analog kiri ke arah yang diinginkan.
  • Riquelme’s Turn, giring bola ke arah kanan, lalu tekan R1 sebanyak 2 kali dan arah sebaliknya.
  • Heel Chop, tekan dan tahan tombol L2 + arahkan analog sebelah kanan ke arah atas dan analog sebelah kiri ke arah atas.

2. Teknik Free Kick atau Tendangan Bebas

Free-kick atau tendangan bebas adalah posisi saat mendapatkan ganjaran di area yang krusial.

Dengan menguasai teknik ini, maka kamu akan dapat mengubah pola permainan.

Selain itu, penggunaan banyak pemain terkenal yang sering mencetak gol lewat tendangan bebas sangat berpengaruh pada kunci kesuksesan.

Berikut beberapa trik dan tips cara tombol untuk melakukan Free Kick:

  • Kontrol arah tendangan bola, lalu tekan L1+Arah atas. Lalu tekan kotak sebelum pemain menendang bola selanjutnya tekan tombol segitiga sehingga bola akan bisa mengarah kuat ke sebelah sudut atas.
  • Tekan dan tahan arah bawah, lalu tekan kotak sampai kekuatan tendangan kurang lebih sekitar setengah bar, selanjutnya lepaskan arah bawah dan segera tekan dengan cepat tombol X+Arah Bola Yang di Inginkan.
  • Tekan Tombol R1 dan L1 secara bersama sama.
  • Kontrol arah tendangan bola, selanjutnya kamu tekan L1 dan Arah Bawah, lalu klik kotak sebelum pemain menendang bola. Selanjutnya tekan tombol X sehingga bola akan bisa mengarah kuat ke sebelah sudut bawah.
  • Pilihlah pemain dengan akurasi tendangan yang paling tinggi untuk mengeksekusi tendangan bebas.

3. Tips Ketika Melakukan Penalti Shot

Untuk melakukan tendangan penalti, maka kamu bisa langsung menekan tombol kotak secara cepat lalu dilepas.

Selanjutnya saat pemain sudah ada di dekat posisi bola yang akan di tendang, silakan kamu tekan tombol arah ke atas atau juga ke bawah hingga pemain menendang bola ke gawang.

4. Kiat Teknik Umpan Silang Atau Crossing

Mengoper menjadi teknik yang wajib kamu kuasai dalam permainan PES. Dengan umpan yang baik, alur bola akan berjalan lancar menuju sepertiga akhir area musuh kamu nantinya.

Untuk melakukan umpan yang tepat, maka kamu harus mencari posisi pemain yang bebas.

Hindari alur bola yang pelan saat ada dalam jangkauan lawan atau terlalu jauh dari pemain.

Berikut ini beberapa mekanisme tombol dasar untuk melakukan Umpan Silang Atau Crossing:

  • Untuk melakukan umpan dasar seperti biasa, maka hanya cukup tekan X saja.
  • Lalu untuk melakukan umpan melambung ke atas, kalian bisa tekan O sebanyak 1X saja.
  • Untuk memberikan umpan lambung dengan arah mendatar. bisa tekan tombol O sebanyak 3X.
  • Lalu tekan tombol Segitiga untuk memberikan umpan terobosan kepada teman.
  • Dan tekan tombol L1+Segitiga, untuk memberikan umpan terobosan secara lambung pada pemain satu tim.

5. Kiat Memberikan Umpan Bola Satu Dua (One-Two Passing)

Selanjutnya kamu bisa kuasi dalam PES yaitu kiat Memberikan Umpan Bola Satu Dua (One-Two Passing).

Untuk melakukan one-two passing, tentu kamu bisa menggunakan teknik dengan melakukan umpan satu dua pada kawan tim untuk melewati tim musuh untuk bisa memenangkan pertandingan.

Dimana trik untuk melakukan umpan satu dua atau one-two passing, kamu bisa menekan tombol X+L1 namun jangan lupa mengarahkan juga kemana arah umpan tersebut ingin diberikan.

Lakukan hal tersebut secara berulang ulang hingga menghasilkan pola umpan one-two pass, dan bisa melewati lawan dengan mudahnya.

6. Kiat Menggiring dan Menggocek Lawan

Berikutnya adalah Menggiring Bola dan Menggocek Lawan, adapun triknya yaitu sebagai berikut:

  • Melakukan Diving, dan kamu bisa tekan tombol R1 + R2 + L1 + L2 + L3 + R3.
  • Melakukan giringan sentuhan ganda tap-tap, kamu bisa tekan R3 ↓ →→ L3 atau bisa ganti arah bawah menjadi arah atas.
  • Flap Back, untuk melakukan flap back, kamu bisa tekan tombol R3 L3 → atau bisa juga → R3 L3, ketika sedang menggiring bola.
  • Melakukan Frick atau Tipuan, kamu bisa melakukannya dengan menahan R3, dan lalu menghubungkan ke pemain lain tim kita.
  • Melakukan Run Elevator (Langkah Tangga), kamu bisa menekan dan tahan tombol L3 dan R3 lalu arahkan langkahnya, ketika sedang menggiring bola.
  • Menekan kepada lawan, tekan tombol R2, selanjutnya saat sudah berada dengan lawan tekan R1 dan R3 secara bersama sama.
  • Untuk melakukan Lofting Umpan Panjang, kamu bisa menekan dan tahan tombol R2, di ikuti dengan menekan tombol O.

7. Trik Untuk Bisa Memenangkan Heading Saat Perebutan Bola di Udara

Berikut ini adalah kiat Agar Bisa Memenangkan Heading Saat Perebutan Bola di Udara, yaitu saat pemain kamu akan menerima bola dari lawan dan juga teman di udara, maka langsung tekan tombol X saat dalam keadaan bola masih ada di udara dan jangan menahan tombol R2.

Sementara jika kamu ingin melakukan heading langsung ke gawang, atau sundulan langsung ke gawang, kamu bisa tekan tombol segitiga atau kotak secara berulang ulang dan secara cepat saat bola sudah dekat dengan kepala pemain kamu nantinya.

8. Kiat Mencari Posisi Tepat Untuk Melakukan Shooting

Untuk bisa memenangkan pertandingan, maka kamu harus segera secara langsung mencari posisi yang tepat dan membuat peluang untuk melakukan tembakan bola.

Disarankan jangan sampai menunggu pemain lawan saat dekat baru kamu melakukan shooting.

Apabila akurasi tembakannya sudah terjamin lebih baik kamu langsung melakukan tendangan sedikit jauh dari gawang karena akan lebih menyulitkan kiper.

Atau jika kamu sedang one on one dengan kiper lawan, kamu bisa menekan langsung tombol Segitiga dan juga Kotak tepat ke arah gawang lawan.

9. Kiat Merebut Bola dari Lawan

Untuk merebut bola dari lawan maka kamu bisa mendekati lawan tersebut terlebih dahulu dengan menekan tombol arah + X + R1 secara bersamaan.

Kemudian jika posisi pemain sudah dekat dengan posisi lawan yang menggiring bola, maka cukup menekan tombol X saja.

Hal ini agar memudahkan pemain kamu bisa melakukan pressing dan merebut bola dari lawan dengan gesit.

Karena jika masih menekan tombol arah atau R1 tentu akan menyulitkan melakukan pressing bola secara cekatan.

10. Kiat Tambahan Bermain Game Pro Evolution Soccer

Berikut ini adalah tips dan trik tambahan yang sudah dirangkum:

  • Menggunakan formasi sesuai dengan tipe tim yang digunakan, dan jika ingin mengubah formasi dan tata letak pemain, jangan mengubah terlalu signifikan.
  • Tekan tombol L1 sebanyak 2x untuk melakukan tipuan kepada musuh.
  • Menghindari sleding dari lawan menggunakan tombol R2.
  • Menggunakan tombol R1 dan R2 lalu arahkan pemain ke bola, untuk melakukan eksekusi tendangan dengan 2 orang.
  • Tekan tombol L2 ataupun R2 untuk menggocek dan menghindari musuh atau lawan yang menghadang kamu.
  • Saat berlari tekan X dan L1 saat kamu belum menerima bola dan tekan kotak, sehingga bola akan agak terangkat di depan kamu.

Baca juga: Formasi PES 2024 AC Milan untuk PS3, PS4, PC Terbaik

Rekomendasi Bentuk Formasi PES Terbaik

Untuk mendukung semua tips dan juga trik yang sudah diberikan di atas, tentu kamu harus menggabungkannya juga dengan formasi terbaik.

Formasi menjadi salah satu hal paling penting yang wajib menjadi perhatian saat bermain PES.

Berikut ini adalah beberapa rekomendasi formasi terbaik yang bisa diterapkan untuk mendapatkan kemenangan:

1. Formasi 4-4-2

Pertama kamu bisa menggunakan Formasi 4-4-2 yang menjadi formasi paling ampuh untuk kalian gunakan untuk mendapatkan kemenangan.

Formasi ini dikenal dengan serangan baliknya yang sangat andal dan salah satu pelatih yang sering menggunakan formasi ini yaitu Sir Alex Ferguson saat melatih Manchester United.

2. Formasi 3-5-2

Formasi yang satu ini menjadi salah satu ciri khas dari sepak bola modern. Walau hanya menggunakan 3 pemain bertahan, hanya saat ada serangan musuh yang tiba tiba akan ada tambahan 2 pemain untuk membantu pertahanan kamu.

3. Formasi 4-3-3

Salah satu formasi lain yang sangat menguntungkan penyerangan di sektor sayap, yaitu jika kamu memiliki pemain seperti Barcelona atau Real Madrid yang gahar di setiap sisi maka bisa gunakan formasi ini.

Dengan menggunakan formasi ini, tentu kamu akan bermain dengan serangan balik yang mematikan.

4. Formasi 4-2-3-1

Selanjutnya kamu juga bisa menerapkan formasi dengan lini tengah yang kuat dan juga andal.

Dengan menggunakan formasi ini, tentu akan mudah menjalankan lini serang kamu lewat para gelandang yang kreatif.

Untuk mendukung formasi ini, pastikan kamu juga menggunakan striker yang cepat dan juga kuat.

Kesimpulan

Dengan adanya beragam trik menarik di PES Mobile tentu saja menjadikan banyak pengguna game Android ingin mencoba memainkannya.

Salah satunya yang bisa kamu coba yaitu dengan menggunakan beragam jenis tendangan.

Contohnya seperti yang sudah dijelaskan di atas mengenai Trik Skill Menendang PES Mobile yang bisa kamu gunakan dalam game ini.

Selamat mencoba!.

Orang juga bertanya

English private teacher, seo writter, english translator, and content writer.

Tinggalkan komentar